Pages

PEMANFAATAN KARET ALAM SEBAGAI BANTALAN PENAHAN GEMPA


UNIVERSITAS GUNADARMA REVIEW

JURNAL TENTANG PEMANFAATAN KARET ALAM SEBAGAI BANTALAN PENAHAN GEMPA

Indonesia merupakan negara rawan bencana salah satunya gempa bumi. Penyebabnya adalah adanya pertemuan sejumlah lempeng tektonik. Banyaknya korban nyawa dan beberapa bangunan hancur dikarenakan gempa bumi. Oleh karena itu, saat merencanakan struktur bangunan harus diperhatikan getaran gempa yang mengakibatkan robohnya bangunan. Perencanaan struktur tahan gempa bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan pemasangan sistem bantalan penahan gempa. Bantalan karet ini berfungsi untuk mengurangi getaran akibat gempa.


Sistem bantalan penahan gempa adalah adalah suatu teknik tahan gempa dengan cara mengurangi gaya gempa yang diterima oleh struktur atas. Salah satu sistem bantalan penahan gempa menggunakan karet alam sebagai bantalan penahan gempa. Dengan digunakannya bahan tersebut akan diperoleh dua keuntungan. Pertama, menyelamatkan bangunan terhadap resiko bahaya gempa. Kedua, adanya pemanfaatan karet alam yang merupakan salah satu kekayaan alam Indonesia. Lalu dimulai penelitian yang dicoba oleh Balai Penelitian Teknologi Karet (BPTK). Dalam pelaksanaannya, bantalan tersebut dipasang disetiap kolom, yaitu diantara pondasi dan bangunan. Diatas dan dibawah bantalan tersebut dipasang lempengan baja, digunakan untuk menambah kekuatan bantalan karet, sehingga penurunan bangunan saat bertumpu diatas dan dibawah bantalan karet tidak terlalu besar, yang divulkanisasi secara bertahap dari suhu 90℃ hingga 110℃ dengan meggunakan mantel pemanas di sekeliling cetakan sehingga diperoleh sifat fisik karet yang relative seragam.


Jenis Struktur
Frekuensi
Rasio Percepatan atap/tanah
Simpangan Lantai (mm)
Bantalan
1,4
0,68
7,7
1,4
0,53
3,0
FixedBase
1,4
3,3
25
2,2
4,0
15

Saat sudah dimodelkan oleh BPTK dalam perancangan bangunan penahan gempa dengan menggunakan karet alam. Berdasarkan analisisnya, percepatan puncak yang ditunjukkan oleh struktur berbantalan karet mempunyai nilai 5-8 kali lebih rendah dari struktur konvensional. Sedangkan untuk simpangan antar latai, struktur berbantalan mempunya factor 3-5 kali lebih rendah. Dari data tersebut bias dinyatakan kalua menggunakan jenis struktur bantalan karet alami lebih bagus daripada metode konvensional. Karena simpangan lantainya lebih rendah dari metode konvensional. Jadi saat terjadi gempa, Gedung tidak terlalu mengalami goyangan yang terlalu besar dibandingkan dengan metode konvensional.

Ada contoh video konsep bantalan penahan gempa : https://www.youtube.com/watch?v=wSYkp18aIOg



DAFTAR PUSTAKA
Aiken I.D., UNIDO Workshop On Use of Natural Rubber Bearing for Seismic Isolation of Structures, Jakarta October 24-26, 1994
Clark, Peter., Response of Base Isolated Buildings, Earthquake Engineering Research Center, University of California, 1997
Fuller, K.N.G., Muhr,A.H, Current Research At MRPRA On Rubber Bearing for Seismic Isolation, Proceeding of International Workshop on Use of Rubber Base Bearings for Earthquake Protection of Building, Shantou, China, May 17-19, 1994, Paper A-11
Gunawan, Achmad., Honggokusumo, Suharto,. Jurnal Penelitian Karet, Balai Penelitian teknologi Karet, Bogor 1996
Kelly, james, M., Base Isolation : Origins and Development, 1998
Majalah Konstruksi No 192., Bangunan Tahan Gempa. April, 1994
Manual SAP 2000, Analysis Reference, Computers and Structures Inc, Barkeley, California, Revised Edition, October, 1998
Naeim, Farzad., Seismic Design Handbook, 1989

LINK SUMBER ARTIKEL

NAMA MAHASISWA            : A.FATIHUR RIZQI
NPM                                        : 10315001
KELAS                                    : 4TA04
NAMA DOSEN PENGAJAR : I KADEK BAGUS WIDANA PUTRA
NAMA JURUSAN                  : TEKNIK SIPIL
UNIVERSITAS                       : GUNADARMA

http://ftp.gunadarma.ac.id/
https://www.gunadarma.ac.id/

Unknown

Kadang seorang Blogger hanya butuh senyuman agar bisa nulis dan bisa menyelesaikan tugas dosen, saya membuat blogger ini untuk tugas dan juga saya ingin berbagi sesuatu yang mudah-mudahan berguna bagi anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar